Ingin tahu soal 5 Destinasi Super Prioritas,klik di sini ya!
Kartini Gamers Indonesia, Harum di Kejuaran eSports Dunia

Kartini Gamers Indonesia, Harum di Kejuaran eSports Dunia

0

Tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Pahlawan yang melahirkan gagasan terkait emansipasi wanita ini menjadi sosok panutan bagi perempuan Indonesia hingga saat ini. Tak sekadar kesetaraan dalam hal pendidikan. Emansipasi di era modern juga bisa dalam banyak hal, termasuk dalam industri kreatif.

Salah satu industri kreatif yang banyak diminati perempuan saat ini adalah eSports. Masuk dalam subsektor pengembangan permainan, perkembangan eSports di Indonesia terus melesat dari tahun ke tahun. Bahkan peminatnya tak hanya laki-laki. Banyak perempuan tertarik menjadi atlet eSports profesional.

Hebatnya lagi, para atlet eSports perempuan Indonesia berjaya di kejuaraan eSports internasional. Dengan skill bermain yang mumpuni, prestasi para Kartini eSports Indonesia turut mengharumkan nama bangsa di kancah eSports dunia.

Berikut beberapa Kartini gamers Indonesia yang kerap menjuarai kejuaraan eSports internasional:

Maureen Gabriella

Salah satu Kartini eSports Indonesia yang prestasinya perlu diacungi jempol adalah Maureen Gabriella, alias BTR Alice. Memiliki skill bermain PUBG mobile yang mumpuni, Alice tergabung dalam tim eSports Bigetron. 

Banyak prestasi telah ditorehkan Alice dalam turnamen eSports internasional, khususnya dalam turnamen PUBG Mobile. Mulai dari Juara 1 PMCO 2019 Fall Split Global Finals, hingga Juara 1 PUBG Mobile Global Pro League tingkat Asia Tenggara 2021.

BACA JUGA: 10 Gim Horor Buatan Indonesia yang Seru dan Menegangkan

Odella Abraham

Kartini eSports Indonesia satu ini telah mengharumkan nama Indonesia di berbagai kejuaraan eSports dunia. Odella Abraham atau yang dikenal dengan Enerii adalah seorang pro player Valorant

Bersama tim Alter Ego Celeste, Enerii pernah memenangkan FSL Valorant Open 2021 #3. Bukan itu saja, Enerii juga pernah menjuarai ajang VCT 2022: Game Changers APAC Open 1, 2, 3, dan 4. Masih di tahun yang sama, Enerii meraih Juara 2 dalam liga VCT 2022: Game Changers APAC Elite. 

Mute dan Babyla 

Kartini eSports berikut ini agak berbeda. Karena mereka perempuan kembar yang menggeluti dunia eSports. Meutia Rahma Rianti Maharani (Mute) dan Nabila Rahmarizarti Maharani (Babyla) merupakan pro player PUBG Mobile

Mute dan Babyla memiliki banyak prestasi di bidang eSports yang tak bisa diremehkan. Pada 2021, Mute berhasil meraih Juara 1 dalam PMPL SEA. Sementara, Babyla pernah meraih juara 4 pada turnamen Southeast Asia Cyber Arena 2021: Major Ladies, dan Juara 7 Dunia Games WIB Championship 2022: Ladies Final.

BACA JUGA: 10 Gim Buatan Indonesia yang Merajai Google Play Store

Foto: Gamers cewek Indonesia yang kerap menjuarai kejuaraan dunia (ist/Edited)

Risalma Agnia 

Kartini eSports Indonesia yang kerap mengharumkan nama Indonesia berikutnya adalah Risalma Agnia, alias Oreopheliaa. Memulai debut sejak 2020, Risa bergabung dengan tim Alter Ego, dan langsung menjuarai FSL Valorant Open V. Pada 2022, dia bergabung dengan tim Orangutan (Filipina), dan berhasil menjadi juara 1 pada liga ROG Showdown Series, Women Tournament #3. 

Melinda Rohita

Berikutnya adalah Melinda Rohita, kartini eSport Mobile Legend Indonesia yang tergabung dalam tim Bigtron Era. Bersama dengan timnya, atlet eSports yang akrab disapa Meyden ini sukses meraih berbagai kejuaraan di berbagai turnamen: Juara 1 Woman Star League Season 3, Juara 1 Unipin Ladies Series SEA Invitational, Juara 1 MLBB Women’s Invitational 2022, hingga Juara 1 Unipin Ladies Series Season 2.

Winda Dwipattdiana Lunardi

Winda “Earl” Dwipattdiana Lunardi termasuk salah satu kartini eSports pro player Mobile Legend yang tergabung dalam tim EVOS Lynx. Bersama dengan timnya, atlet eSport kelahiran 5 September 1994 ini sukses membawa Juara 1 Female Gaming League Mobile Legends Minor Series, hingga menjadi juara bertahan dalam Woman Star League (WSL) Season 1 dan Season 2.

Thalia Salsabilah

Dikenal dengan nama DevilDust, Thalia Salsabilah merupakan atlet eSports PUBG Mobile yang bermain bersama tim Belletron Ace. Dia dikenal sebagai sniper andal, karena keahliannya dalam membidik sasaran dengan tepat di arena pertempuran. Thalia bersama timnya pernah mewakili Indonesia dalam turnamen PMPL 2021 Season 3 se-Asia Tenggara. 

Sungguh sangat membanggakan prestasi-prestasi dari para Kartini eSports Indonesia, ya?

BACA JUGA: Tim Esport Terbaik Indonesia, Langganan Juara Dunia 

Cover: Kartini gamers Indonesia yang kerap juara di kejuaran eSports dunia (ist/Edited)

Kemenparekraf / Baparekraf
Kemenparekraf/Baparekraf RISelasa, 11 April 2023
5475
© 2024 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif